ALT/TEXT GAMBAR
News Update :

Persib Dalam Dilema Tanggapi Pemanggilan Timnas

Selasa, 25 Desember 2012


GLI - Tiga penggawa Persib Bandung yakni Atep, Muhammad Ridwan dan I Made Wirawan dipanggil mengikuti pemusatan latihan atau Training Centre (TC) timnas Indonesia pada 6 Januari nanti. Manajemen Persib pun masih belum memberikan lampu hijau terhadap pemanggilan tersebut.

Hal itu disadari manajer Persib, Umuh Muchtar. Hal itu terungkap saat wartawan menemui Umuh untuk meminta penjelasan terkait tiga pemain Persib yang dipanggil timnas Indonesia asuhan Nil Maizar.

“Saya senang ya, berarti Persib masih diperhatikan. Itu artinya masih dibutuhkan untuk membantu atau menjaga nama baik tim nasional, terutama untuk persepakbolaan Indonesia. Saya senang dan bangga. Kalau mau dipanggil 6-7 pemain juga tidak ada masalah,” kata Umuh saat ditemui di Lapangan Asia Afrika, Bandung, Senin (24/12).

Tapi, kata Umuh, ia masih mencoba untuk mengkonfirmasi pada pihak Komite Penyelamat Sepak Bola Indonesia (KPSI). Hal itu dilakukan mengingat selama ini Persib berada di jalur KPSI.

“Cobalah ini KPSI-nya bagaimana, apa saya kasihkan saja atau saya harus berunding,” ungkapnya.

Otomatis, situasi tersebut belum bisa memberikan jalan bagi para ketiga pemain tadi untuk membela negaranya di ajang Piala Asia 2015 nanti. Sebab, KPSI dan induk resmi sepak bola PSSI masih belum menemukan titik terang untuk menyelesaikan dualisme.

Kendati merasa bangga, Umuh mengakui bahwa pemanggilan tersebut akan berdampak pada persiapan tim menjelang kompetisi Indonesia Super League (ISL).

“Ya pasti masalah kalau kita tetap main di liga. itu juga perlu dipertimbangkan. Kalau sekarang misalnya diambil timnas tapi tidak bisa memperkuat tim di pertandingan kan repot juga,” tandasnya.
Share this Article on :
 
© Copyright GALERI LIGA INDONESIA 2012 | Design edited by Venom | Published by Borneo Templates| Powered by Blogger